HEIJAKARTA.COM – Empat lokasi saluran air dengan menebal sendimen lumpur di kuras pasukan biru Sumber Daya Air (SDA) Satuan Tugas (Satgas) Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat (Jakpus).
Pengurasan lumpur di empat lokasi diantaranya terletak di, Jalan Lautze Raya Sisi Utara RW 06 dan 07, Kartini, Sawah Besar, Jakarta Pusat (Jakpus) sepanjang 250 meter menggunakan alat manual.
Untuk diketahui, pengurasan lumpur dalam mengantisipasi genangan air yang gentayangan saat hujan ekstrem ini menerjunkan puluhan pasukan biru Satgas SDA.
“Alhamdulillah saluran air moga-moga tidak mampet lagi saat hujan ekstrem,” ujar Radji warga Pasar Baru, Selasa (27/2/2024).
Baca Juga:
Polres Jaktim Tanggapi Tudingan Akun Mendos Terkaít Penangkapan Mahasiswa dan Tebusan Rp12 Juta
Kasatpel SDA Kecamatan Sawah Besar, Yusuf Sudarmadji mengaku pengurasan lumpur tersebut dalam rangka memperlancar saluran air saat musim hujan ekstrem.
“Nguras lumpur di Jalan Lautze Raya Sisi Utara meliputi panjang 250 meter, lebar saluran 1,2 meter dan tinggi saluran 1 meter dengan ketebalan lumpurnya 65 cm,” kata Yusuf Sudarmadji.
Ngurasnya, juga kata Yusuf mengunakan peralatan manual seperti cangkul, pacul, linggis, ember, karung dan mesin sedot debit air.
Lanjut Yusuf menerangkan, pasukan biru SDA juga menguras lumpur di saluran Penghubung (PHB) Dwi Warna RW 01 Kartini, Jalan Samanhudi Sisi Selatan RW 03 maupun Jalan Krekot Bunder IV RW 06 Pasar Baru.
“Seluruh lumpur selanjutnya dibuang ke PLTU Ancol Jakarta Utara. Pengurusan di empat lokasi dituntaskan pertengahan bulan Maret 2024 mendatang,” ujarnya. (*/ir) ***
Penulis : Lillo
Editor : Irvan Siagian